GROBOGAN - PT. Semen Grobogan bersama dengan Puskesmas Kecamatan Tanggungharjo menggelar vaksinasi dosis ketiga atau vaksin booster Covid-19 kepada semua karyawan baik yang berlokasi di Pabrik Semen Grobogan, Desa Sugihmanik, Tanggungharjo, Kabupaten Grobogan maupun Kantor Pemasaran, Pandanaran, Kota Semarang yang dilaksanakan di Gedung CCR, Pabrik Semen PT. Semen Grobogan pada Selasa, (8/2/2022).
Jenis vaksin yang disiapkan dari PT. Semen Grobogan ini adalah Pfizer dan dengan jumlah dosis sesuai dengan jumlah karyawan yang akan mengikuti kegiatan vaksinasi tersebut.
Peserta vaksinasi dosis ketiga atau vaksin booster Covid-19 ini diikuti oleh semua karyawan inti dan outsourcing dengan jumlah total 146 orang karyawan. Dari semua karyawan, mereka menggunakan vaksinasi jenis Sinovac untuk dosis 1 dan dosis 2 sebelumnya.
Kegiatan dilaksanakan pada pukul 09.30 WIB hingga Selesai waktu setempat. Peserta mengawali kegiatan dengan menyerahkan KTP dan menunjukan aplikasi Peduli Lindungi, lalu dilanjutkan dengan melakukan pemeriksaan tekanan darah dan pengecekan jadwal vaksinasi pada dosis 2 sebelumnya oleh para perawat yang bertugas. Kemudian dilanjutkan lagi dengan melakukan vaksinasi.
“Kegiatan vaksinasi dosis ketiga atau vaksin booster ini secara umum dilakukan sebagai bentuk komitmen dari PT. Semen Grobogan untuk membantu percepatan serapan vaksinasi yang dicanangkan oleh Pemerintah dan secara khusus melalui kegiatan ini bisa mencapai target seluruh karyawan baik karyawan inti maupun karyawan outsourcing akan mendapatkan vaksinasi secara lengkap dimulai dari vaksin dosis 1, vaksin dosis 2 hingga vaksin dosis 3 atau vaksin Booster Covid-19 ini.” Ujar Wachid Ramdanu Imandoyo selaku CSR dari PT. Semen Grobogan.
“Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan vaksinasi dosis 3 atau vaksin booster Covid-19 ini secara khusus dari semua karyawan baik karyawan inti maupun karyaan outsourcing sudah mendapatkan vaksinasi dosis 1, vaksinasi dosis 2 hingga vaksinasi dosis 3 atau vaksin booster dan semoga bisa memperkuat imun tubuh para karyawan dar PT. Semen Grobogan serta dapat terhindar dari adanya virus Covid-19 apapun variannya dan walaupun sudah melakukan vaksinasi dosis 3 atau vaksin booster Covid-19 ini semua karyawan tetap menjalankan dan menjaga Protokol Kesehatan (ProKes) yang ada’” tambahnya.
PT. Semen Grobogan menjadi salah satu elemen yang berada di lini terdepan untuk membantu melancarkan program pemerintah yang sedang digencarkan yaitu vaksinasi dosis 3 atau vaksin booster Covid-19.